Rutinitas.co.id – Bertempat di Bengkel SCBD Jakarta Selatan, Itel Indonesia secara resmi mengumumkan peluncuran produk-produk terbarunya di penghujung tahun 2024 dalam tajuk “Elegance in Excellence”. Bukan tanpa alasan, Elegance in Excellence merupakan bentuk perkembangan dari produk S Series Itel sebelumnya yang telah melalui deep research, sehingga terciptalah sebuah inovasi yang begitu dinanti-nantikan, yaitu Itel S25 Series.

Itel S25: Super Bright AMOLED Display

Itel S25 hadir dengan layar AMOLED dengan ukuran 6,78 inch dan tingkat kecerahan hingga 1800 Nits. Kendati punya layar yang sangat cerah, Itel S25 tetap memperhatikan kesehatan mata penggunanya dengan PWM Dimming 2160Hz dan Eye Care. Makin nyaman Itel S25 sudah FHD+ (1080 x 2436 pixel) dan Color Gamut 100%.

Itel S25 sudah support In-Display Fingerprint Unlock, sehingga akses smartphone makin cepat dan aman. Bahkan, Wet Touch Display dihadirkan untuk memudahkan pengguna mengakses layar meskipun tangan dalam kondisi basah terkena air. “FYI juga, untuk layarnya sendiri udah bisa 10 jari ya teman-teman jadi tidak perlu khawatir lagi,” ungkap Geza Febriandi, Marketing Manager Itel Indonesia.

Tak hanya memikirkan layar, Itel S25 hadir dengan Super Durable Body, dimana smartphone ini sudah melalui pengujian IP54. Sehingga Itel S25 sudah terlindungi dengan baik dari bahaya air dan juga debu yang selalu menghantui.

Incredibly Slim, Itel S25 punya ketebalan 7,3mm dengan bobot 186,6 gram. “Ini lebih kecil dari pulpen biasa, jadi ini nyaman digenggam. Dengan beratnya hanya kurang dari 200 gram, ini akan memberikan pengalaman yang aman serta menyenangkan untuk digenggam,” Geza Febriandi, Marketing Manager Itel Indonesia menambahkan.

Itel S25 punya 3 varian warna, yaitu Mambo Mint, Sahara Gleam dan Bromo Black. Dimana varian Bromo Black membuat Geza tersentuh, karena terinspirasi dari Gunung Bromo yang mana penjualan warna ini juga akan tersedia untuk seluruh Market Global.

Dari sisi performa, Itel S25 menjamin 60 bulan tanpa lagging. Hal tersebut dapat terjadi karena smartphone ini punya RAM 8GB dan Memory Internal 128GB UFS. Para gamer juga makin berbahagia berkat adanya peningkatan dalam menangkap sinyal. Sehingga Itel S25 sudah memiliki kecepatan download up to 6,5Mb/s dan 26ms (super low latency), serta 5x lebih cepat jika menggunakan WiFi.

Makin mengesankan, dengan baterai 5.000 mAh Itel S25 mendukung fitur Bypass Charging yang memungkinkan aliran listrik langsung ke dalam CPU sehingga baterai akan lebih awet dan suhu lebih terjaga. Sedangkan dari sisi kamera, Itel S25 miliki 50MP untuk kamera belakang dan 32MP pada kamera depan dengan tambahan 2K Video, Dual-view Recording dan AI Beauty 2.0.

Itel S25 hadir dengan Itel OS 14.5 bahkan berkomitmen memberikan jaminan upgrade gratis untuk Android 15.

Itel S25 Ultra: Tough, Slim & Durable

Itel S25 Ultra menyajikan layar 3D Curved AMOLED dengan ukuran 6,78 inch dan tingkat kecerahan hingga 1400 nits. Sudah sangat cerah dan nyaman berkat resolusi FHD+ (1080 x 2436 pixel), serta PWM Dimming 2160Hz untuk Kesehatan mata penggunanya. Digadang-gadangkan sebagai Flagship Display, Itel S25 Ultra menggunakan Corning Gorilla Glass7i sehingga percaya diri memberikan garansi ganti baru, apabila dalam 100 hari layar Itel S25 Ultra alami kerusakan.

Sama dengan Itel S25, Itel S25 Ultra sudah support In-Display Fingerprint Unlock & Wet Touch Display. Tambahannya terdapat Smart Anti-mistouch yang membuat sentuhan jemari pada layer 3D Curved ini jadi makin aman.

Itel S25 Ultra sudah sangat-sangat tipis, hanya 6,9mm dan bobot ringan cuma 163 gram, hingga diungkapkan tipis seperti pisau. Sedangkan untuk varian Warnanya, smartphone ini punya Meteor Titanium, Bromo Black, dan Komodo Ocean. “Tenang aja masih ada Bromo Black teman-teman, kita masih bisa membanggakan negara Indonesia. Dan yang lebih menarik lagi ada Komodo Ocean. Ini juga terinpirasi dari Pulau Komodo teman-teman yang bisa berubah warna. Jadi untuk varian Komodo Ocean bisa berubah warna jika terkena sinar UV,” ungkap Geza Febriandi, Marketing Manager Itel Indonesia.

Daya tahan dari Itel S25 Ultra tak perlu diragukan karena sudah melewati puluhan ribu uji ekstrim. Bahkan Geza di panggung peluncuran Itel S25 Ultra dengan penuh percaya iri menjatuhkan smartphone tersebut sebanyak 2 kali dan tetap aman dipergunakan. Ditambah dengan siraman air seperti adegan mencuci, Itel S25 Ultra diperlihatkan sebagai smartphone dengan kualitas tak hanya harga yang terjangkau.

Beralih ke sisi Kamera Itel S25 Ultra, smartphone ini punya 50MP kamera belakang, 32MP kamera depan, ditambah dengan makro lens, 2K Video, serta Dual-view Recording yang aman untuk Vlogging.

Itel S25 Ultra punya 2 varian RAM, yaitu 8+128GB dan 8+256GB yang sudah UFS, serta Chipset terbaru Unisoc T620. Meskipun tipis, Itel S25 Ultra punya kapasitas baterai 5.000 mAh dan mendukung fitur Bypass Charging.

Makin lengkap, Itel S25 Ultra menyuguhkan Smart AOD yang lebih interaktif, Dynamic Bar yang lebih menarik, serta RGB Light di bagian belakang dekat kamera yang mengikuti irama musik yang dimainkan.

Tak berbeda, Itel S25 Ultra hadir dengan Itel OS 14.5 bahkan berkomitmen memberikan jaminan upgrade gratis untuk Android 15.

Harga Resmi Itel S25 dan Itel S25 Ultra di Indonesia

1. Itel S25 8+128GB dibanderol dengan harga Rp1.899.000,-

Kamu dapat menikmati harga lebih terjangkau dari Itel S25, hanya Rp1.699.000,- dengan mengikuti Early Bird Sale di periode 11-15 November 2024.

2. Itel S25 Ultra 8+128GB dibanderol dengan harga Rp2.199.000,-
3. Itel S25 Ultra 8+256GB dibanderol dengan Harga Rp2.399.000,-

Kamu dapat menikmati harga lebih terjangkau dari Itel S25 Ultra, hanya Rp1.899.000,- & Rp1.999.000,- dengan mengikuti Early Bird Sale di periode 11-15 November 2024.

Jangan sampai kamu melewatkan kesempatan ini ya!

(Rutinitas Media)