Qualcomm meluncurkan Dragonwing IQ-X Series, prosesor industrial baru dengan performa tinggi, efisiensi daya, dan dukungan AI untuk PC industri modern.

Qualcomm kembali mempertegas komitmennya di sektor industri dengan merilis Qualcomm Dragonwing™ IQ-X Series, prosesor PC industri terbaru yang dirancang untuk mendukung ekosistem manufaktur modern. Seri ini dihadirkan untuk memenuhi tuntutan perangkat industri seperti PLC, panel PC, HMI tingkat lanjut, edge controller, hingga boks PC yang diharuskan beroperasi di lingkungan ekstrem.

Dengan fokus pada kinerja komputasi tinggi dan efisiensi daya, Dragonwing IQ-X memberikan fondasi tangguh bagi pabrik-pabrik yang ingin mempercepat transformasi menuju smart manufacturing. Prosesor ini juga mendukung sistem operasi Windows, memberikan fleksibilitas bagi OEM dan ODM dalam mengembangkan solusi industri berbasis platform yang familiar.

Kinerja Single-Thread dan Multi-Thread Optimal untuk Industri Modern

Dragonwing IQ-X Series dirancang untuk menjawab kebutuhan OEM dan ODM yang memerlukan performa stabil, dukungan jangka panjang, dan sistem dengan konsumsi energi efisien. Di inti platform ini terdapat CPU Qualcomm Oryon, prosesor yang menggunakan teknologi fabrikasi 4nm. Kemampuannya dapat diskalakan dari 8 hingga 12 core berkinerja tinggi, serta menyediakan kemampuan AI hingga 45 TOPS.

Rentang suhu operasional dari -40°C hingga 105°C menjadikan prosesor ini ideal digunakan di lingkungan industri dengan kondisi yang tidak stabil atau ekstrem. Kemampuan ini memungkinkan Dragonwing IQ-X diimplementasikan pada sistem kontrol lapangan, otomasi mesin, hingga aplikasi edge yang memerlukan respons cepat dan stabil.

Nakul Duggal, Group General Manager Automotive and Industrial & Embedded IoT di Qualcomm, menyatakan bahwa prosesor ini membawa performa komputasi terbaik Oryon ke perangkat industri. “Dragonwing IQ-X Series memungkinkan pabrik berjalan lebih cerdas dan responsif. Platform ini memberi OEM dan ODM fondasi unggul untuk mempercepat pengembangan produk sekaligus mempersingkat time to market,” ungkapnya.

Kompatibel dengan Standar Industri dan Periferal Modern

Agar mudah diterapkan ke berbagai perangkat, Dragonwing IQ-X Series mendukung faktor bentuk modul COM, memungkinkan produsen melakukan penggantian langsung pada carrier board yang sudah tersedia. Qualcomm juga menyediakan evaluation kit sebagai alat bantu bagi pengembang untuk memperluas riset dan mempercepat integrasi sistem.

Kompatibilitasnya diperluas melalui dukungan terhadap berbagai perangkat keras standar industri dan bridge chip, sehingga memudahkan integrasi ke mesin-mesin manufaktur. Platform ini juga mendukung sistem operasi Windows 11 IoT Enterprise LTSC dan berbagai perangkat lunak industri seperti Qt, CODESYS, EtherCAT, serta middleware lainnya—meningkatkan fleksibilitas dalam pengembangan sistem otomasi.

Kemampuan AI Terintegrasi untuk Otomasi Industri

Salah satu keunggulan Dragonwing IQ-X adalah integrasi kemampuan AI melalui Qualcomm AI Software Stack dan kompatibilitas dengan runtime populer seperti ONNX dan PyTorch. Hal ini memungkinkan penggunaan NPU untuk berbagai aplikasi edge intelligence, seperti:

  • Perawatan mesin berbasis prediksi

  • Pemantauan kondisi perangkat secara real-time

  • Deteksi cacat produk di lini produksi

  • Analitik data untuk optimasi proses manufaktur

 

Dengan kemampuan tersebut, industri dapat membangun solusi intelligent edge yang lebih cepat, akurat, dan skalabel sesuai kebutuhan.

Mempercepat Pengembangan OEM dan ODM

Qualcomm merancang Dragonwing IQ-X Series untuk memberikan fleksibilitas tinggi bagi OEM dan ODM dalam merancang sistem industri generasi baru. Arsitektur yang adaptable mengurangi ketergantungan pada modul eksternal, sehingga mampu menekan biaya komponen dan meningkatkan efisiensi desain.

Beberapa produsen terkemuka seperti Advantech, Congatec, Kontron, NEXCOM, Portwell Inc., Tria, dan SECO telah mengadopsi platform Dragonwing IQ-X untuk mulai mengembangkan perangkat komersial yang akan hadir dalam beberapa bulan ke depan. Langkah ini menjadi bukti kesiapan Qualcomm dalam mendorong ekosistem industri menuju transformasi digital yang lebih cepat.

Qualcomm membuka peluang baru bagi sektor industri dengan Dragonwing IQ-X Series—platform yang menggabungkan performa tinggi, efisiensi energi, dan kecerdasan buatan dalam satu solusi tangguh. Informasi lebih lengkap mengenai Dragonwing IQ-X dapat ditemukan melalui halaman produk resmi Qualcomm.

(Rutinitas Media)