Desain Tipis, Performa Kuat: Galaxy S25 Edge Resmi Meluncur

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Samsung terus memacu inovasi demi memenuhi kebutuhan pengguna yang semakin dinamis. Melalui Galaxy S25 Edge, perusahaan menghadirkan perpaduan desain ultra-tipis dan performa sekelas flagship. Smartphone ini dirancang bukan hanya sebagai perangkat pintar, tapi juga sebagai asisten AI yang handal dalam genggaman.

Lebih dari sekadar ponsel ramping, Galaxy S25 Edge mencerminkan dedikasi terhadap presisi dan estetika. Setiap kurva, material, hingga komponennya dipilih dan disusun melalui proses eksperimen intensif guna menciptakan pengalaman premium khas seri Galaxy S. Ini adalah hasil dari iterasi desain berulang yang menantang standar konvensional dalam dunia hardware mobile.

Galaxy S25 Edge: Ultra-Tipis, Namun Tangguh dan Presisi

Sebagai model tertipis dalam sejarah seri Galaxy S, Galaxy S25 Edge hanya setebal 5,8 mm dan berbobot ringan 163 gram. Meski tipis, ketangguhannya tak diragukan. Dengan frame titanium seperti pada Galaxy S25 Ultra dan lapisan layar Corning® Gorilla® Glass Ceramic 2, perangkat ini kokoh sekaligus elegan.

Samsung mendesain ulang struktur internal secara menyeluruh untuk menciptakan sistem pemasangan komponen baru dengan toleransi presisi hingga 0,1 mm. Hal ini memungkinkan desain ramping tanpa mengorbankan kekuatan atau kualitas material.

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Performa Stabil di Segala Tekanan

Jangan tertipu oleh bodinya yang ramping. Galaxy S25 Edge dipersenjatai Snapdragon® 8 Elite Mobile Platform for Galaxy dari Qualcomm Technologies, menghadirkan pemrosesan AI dan multitasking yang setara dengan seluruh seri S25 lainnya.

Untuk menjaga performa tetap optimal, sistem termalnya didesain ulang. Vapor chamber-nya kini 10% lebih besar dari Galaxy S25+, dan dipadukan dengan struktur lubang inovatif yang memungkinkan pembuangan panas langsung dari prosesor ke vapor chamber. Material antarmuka termal dirancang secara presisi agar panas tersebar merata, memastikan kinerja tetap cepat dan stabil bahkan saat digunakan intensif.

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Kamera Pro dalam Bodi Ramping dari Galaxy S25 Edge

Satu lagi keunggulan dari Galaxy S25 Edge adalah kemampuan kameranya. Meski tampil ramping, perangkat ini membawa kamera utama 200MP dengan lensa wide dan ultra-wide yang menawarkan kualitas setara Galaxy S25 Ultra.

Struktur kamera didesain dua tingkat agar tetap rata dengan bodi, tanpa tonjolan besar seperti kebanyakan smartphone flagship. Berkat optimalisasi OIS dan autofokus, ketebalan modul berkurang lebih dari 10%, tanpa mengurangi kualitas hasil jepretan. Hasilnya: foto jernih, detail tajam, dan warna akurat, bahkan dalam kondisi pencahayaan minim.

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Inovasi Mobile Engineering Tanpa Kompromi

Galaxy S25 Edge menjadi bukti bahwa performa flagship bisa hadir dalam desain minimalis tanpa kompromi. Ini adalah wujud keseriusan Samsung dalam mendobrak batas-batas konvensional dunia mobile engineering—menghadirkan perangkat yang tipis, cerdas, dan kuat.

Dengan performa canggih, AI cerdas, dan sistem kamera profesional dalam satu perangkat ultra-portable, Galaxy S25 Edge membuka era baru desain smartphone.

Pre-Order dan Penawaran Eksklusif

Bagi Anda yang ingin menjadi yang pertama memiliki Galaxy S25 Edge, pre-order tersedia mulai 26 Mei hingga 5 Juni 2025. Tersedia dalam varian 12GB/512GB dan 12GB/256GB, serta pilihan warna Titanium Silver, Titanium Icy Blue, dan Titanium Jet Black.

Selama masa pre-order, konsumen bisa mendapatkan bonus hingga Rp4.000.000, yang mencakup:

  • Memory upgrade senilai Rp2.000.000
  • Cashback trade-in hingga Rp1.000.000
  • Bank cashback hingga Rp1.000.000

 

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Galaxy S25 Edge hadir dengan desain ultra-tipis, performa flagship, dan kamera 200MP dalam bodi kokoh. Pre-order mulai 26 Mei–5 Juni 2025.

Khusus bagi pelanggan yang sudah mengikuti Samsung Reservation+ sejak 13 Mei 2025, akan mendapatkan bonus tambahan Rp750.000.

(Rutinitas Media)